Aplikasi Pakinta dan Jampangi Jadi Inovasi Unggulan Walkot Makassar di Ajang IGA Award 2023

  • Whatsapp

Kumbanews.com – Wali Kota Makassar Moh Ramadhan Pomanto terus memperkenalkan program unggulan yang tengah diusungnya. Kali ini, dalam ajang Innovative Government Award (IGA) 2023 Kemendagri, ia mempresentasikan aplikasi Pakinta dan Jampangi sebagai inovasinya.

Dua inovasi unggulan yang dipaparkan Danny Pomanto ialah Pakinta berbasis aplikasi dan inovasi non digital yakni Jampangi.

Aplikasi Pakinta menjadi salah satu upaya Pemkot Makassar dalam meningkatkan sistem pelayanan administrasi pajak termasuk integrasikan teknologi informasi dalam pengelolaan pajak.

“Artinya kapanpun di manapun setiap warga Makassar dapat membayar pajaknya. Alhamdulillah ini mudah didownload di android dan IOS,” kata Danny Pomanto, Selasa, (26/9/2023).

Selain Pakinta, program Jampangi yang menjadi inovasi Danny kini dikreasikan RS Umum Daya Makassar yang mengusung pelayanan bersifat holistik dan integratif mulai dari masa kehamilan, pascapersalinan sebagai deteksi dini terhadap potensi kegawatdaruratan.

Juga sebagai upaya menekan prevalensi stunting, fungsi kuratif, preventif, rehabilitatif dan pelayanan administrasi terpadu dalam satu tempat.

“Tentunya mendukung program zero stunting bahwa kita tidak menunggu saat lahir tetapi sebelum lahir dikontrol memang agar target bebas stunting cepat terwujud,” pungkasnya.

Sebagai informasi, inovasi ini juga menyangkut smart city yang mengusung informasi transparan, real time data, koneksi dengan semua sumber, aksesibilitas, menurunkan cost, respon cepat, membuat sistem aman dan lainnya.

Regulasinya bersandar pada Peraturan Wali Kota 37/2019 tentang Sistem Inovasi Daerah, Perwali 61/2019 tentang Laboratorium Inovasi Daerah dan Perwali 2885/2022 tentang Penetapan Inovasi Daerah. (**)

Pos terkait