Siap Berjuang di Ajang Provinsi, Plt Bupati Maros Lepas Kontingen Korpri

  • Whatsapp

Kumbanews.com — Penjabat (Plt) Bupati Maros, Hj Suhartina Bohari, bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Maros, Andi Davied Syamsuddin, resmi melepas kontingen Korpri Maros pada Senin (14/10/2024) di Lapangan Pallantikang.

Kontingen tersebut akan dipimpin oleh Agustam, Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan (Kopumdag).

Bacaan Lainnya

Kontingen Korpri Maros akan berlaga dalam beberapa ajang, yaitu turnamen bulutangkis, Korpri Run, serta seleksi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari perayaan HUT Korpri tingkat Sulsel.

Sri Wahyuni Abuhaerah, salah satu pengurus Korpri yang juga menjabat Kepala BKPSDM, menyebutkan bahwa Maros mengirimkan 10 atlet untuk turnamen bulutangkis, 11 atlet untuk Korpri Run, dan 15 kafilah untuk seleksi MTQ. “Bagi yang berhasil menjadi juara di seleksi MTQ ini akan mewakili Sulawesi Selatan dalam MTQ tingkat nasional yang akan digelar di Pekanbaru pada bulan November mendatang,” ungkapnya.

Koordinator atlet bulutangkis, Asri Rajab, menargetkan kemenangan di setiap kategori yang diperlombakan. “Kami menargetkan juara satu di semua kategori. Tim bulutangkis kami cukup percaya diri bisa meraih kemenangan di semua kelas yang dipertandingkan,” jelasnya.

Dalam turnamen bulutangkis, beberapa kategori yang akan dipertandingkan termasuk ganda pejabat dengan staf, ganda usia 90 tahun, dan ganda campuran. “Untuk kategori ganda usia 90 tahun, kita libatkan ASN yang sudah pensiun,” tambah Asri.

Sementara itu, Korpri Run akan diadakan dalam dua kategori, yaitu jarak 5 km dan 10 km. Turnamen bulutangkis dijadwalkan berlangsung pada 23 hingga 25 Oktober, sedangkan Korpri Run akan digelar pada 27 Oktober mendatang.

 

 

 

Sumber : Herald Sulsel

Pos terkait