Peringatan Dini BMKG terkait Cuaca Ekstrem Mendesak Digencarkan

  • Whatsapp

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)/RMOL

Kumbanews.com – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) berperan penting dalam memberikan informasi kepada masyarakat secara akurat tentang ancaman bencana yang melanda sebuah wilayah.

Bacaan Lainnya

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan menilai pemantauan dan sistem peringatan dini bencana di BMKG perlu lebih ditingkatkan.

“BMKG harus dapat memberikan peringatan dini dengan lebih efektif agar masyarakat dapat mempersiapkan diri dan mengurangi dampak kerusakan,” kata Iwan kepada wartawan, Kamis 12 Desember 2024.

Iwan juga mendorong media sosial dan akses digital dioptimalkan agar informasi tersebar dengan cepat.

Saat ini sejumlah daerah dilanda bencana alam imbas cuaca ekstrem. Seperti Kabupaten Sukabumi yang sempat lumpuh akibat banjir, longsor, dan pergeseran tanah. Akibat kejadian ini, sejumlah rumah warga dan fasilitas umum mengalami kerusakan.

“Pasca bencana di Sukabumi, kita harap kementerian atau lembaga terkait segera melakukan rehabilitasi. Baik untuk rumah warga, maupun fasilitas umum seperti akses jalan dan jembatan yang rusak agar masyarakat setempat bisa kembali beraktivitas,” kata Iwan.

Beberapa hari terakhir, Bali juga dilanda badai puting beliung. Bahkan dua orang Warga Negara Asing (WNA) yang tengah mengunjungi kawasan objek wisata Monkey Fores di kawasan Ubud meninggal dunia karena tertimpa pohon tumbang. Rumah-rumah warga di wilayah Bali lainnya juga dilaporkan rusak.

Tidak hanya Bali, berbagai daerah lain di Indonesia juga menghadapi bencana alam yang berdampak pada keselamatan masyarakat dan kerusakan infrastruktur.

“Melihat banyaknya ancaman bencana alam yang semakin meningkat, diperlukan respons yang lebih cepat serta koordinasi yang lebih baik dari setiap instansi terkait,” tutup Iwan.

 

 

 

 

 

Sumber: RMOL

Pos terkait