kumbanews.com – Satintelkam Polres Gowa yang dipimpin oleh Kasat Intelkam AKP Syahrial Yuzdiansyah melaksanakan kegiatan bakti sosial yang dirangkaikan dengan Jumat Berkah, Jum’at (28/2/2025).
Dalam kegiatan ini, personel Satintelkam bersama pengurus Himpunan Pelajar Mahasiswa (HIPMA) Gowa mengunjungi keluarga almarhumah Putri Indah Sari, kader HIPMA Gowa Cabang Bajeng, yang menjadi korban pembunuhan beberapa waktu lalu.
Kunjungan tersebut dilakukan sebagai bentuk empati dan kepedulian kepada keluarga yang ditinggalkan. Dalam kesempatan ini, Satintelkam Polres Gowa menyerahkan bantuan sosial guna meringankan beban keluarga korban.
“Kegiatan ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat, khususnya keluarga almarhumah. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit membantu serta memberikan semangat kepada keluarga yang masih dalam masa berduka,” ujar AKP Syahrial Yuzdiansyah.
Sementara itu, pengurus HIPMA Gowa yang turut hadir dalam kegiatan ini menyampaikan apresiasi kepada Polres Gowa atas perhatian dan kepedulian yang diberikan. Mereka berharap sinergi antara kepolisian dan mahasiswa dapat terus terjalin dalam berbagai kegiatan sosial ke depan.
Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya Polres Gowa dalam membangun hubungan yang lebih erat dengan masyarakat serta menunjukkan komitmen dalam membantu sesama.
Humas Polres Gowa