Kumbanews.com – Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Maros menggelar Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) bagi warga binaan. Kegiatan ini berlangsung meriah dan penuh antusiasme, menjadi ajang pembinaan sekaligus hiburan positif dengan menampilkan berbagai cabang olahraga dan seni yang diikuti secara aktif oleh seluruh blok hunian.
Pembukaan kegiatan Porseni dilakukan secara resmi oleh Kepala Lapas Kelas IIB Maros, Ali Imran. Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar ajang kompetisi, namun juga merupakan sarana untuk mempererat kebersamaan, meningkatkan kedisiplinan, serta menggali potensi dan kreativitas warga binaan.
“Porseni ini merupakan bagian dari program pembinaan yang bertujuan untuk membentuk pribadi warga binaan yang sehat secara jasmani dan rohani. Kami ingin mereka tetap aktif dan produktif selama menjalani masa pidana,” ujar Imran.
Berbagai lomba digelar, mulai dari cabang olahraga seperti voli, tenis meja, sepak takraw, dan catur, hingga lomba seni tarik suara. Para peserta menunjukkan semangat dan kemampuan terbaik mereka dalam setiap pertandingan.
Suasana penuh semangat dan sportivitas terasa sepanjang kegiatan. Suporter dari masing-masing blok hunian turut memeriahkan jalannya pertandingan dengan yel-yel penyemangat yang kreatif dan tertib.
Melalui kegiatan ini, diharapkan pembinaan di Lapas Maros dapat terus berjalan dengan suasana yang menyenangkan, membangun karakter positif warga binaan, serta menciptakan harmoni di dalam lingkungan pemasyarakatan. (Rilis)