Kumbanews.com – Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar terus menunjukkan komitmennya terhadap pembangunan berkelanjutan dengan menggelar kuliah umum bersama Staf Ahli Menteri Perhubungan Bidang Kawasan dan Lingkungan. Kegiatan ini mengusung tema “Green Behaviour Green Campus: Taruna Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar Penggerak Budaya Ramah Lingkungan.”
Direktur PIP Makassar, Capt. Rudy Susanto, M.Pd., dalam sambutannya menegaskan pentingnya menumbuhkan kesadaran lingkungan di kalangan taruna sebagai bagian dari pembentukan karakter pelaut profesional yang peduli terhadap keberlanjutan bumi.
“Taruna PIP Makassar harus menjadi pelopor perilaku ramah lingkungan. Dari kampus ini, kita mulai membangun budaya hijau yang berkelanjutan dan berdaya saing,” ujar Capt. Rudy Susanto.
Sementara itu, Staf Ahli Menteri Perhubungan Bidang Kawasan dan Lingkungan memberikan apresiasi terhadap langkah PIP Makassar yang terus mengedepankan nilai-nilai kepedulian lingkungan dalam dunia pendidikan pelayaran. Menurutnya, penerapan green behaviour di lingkungan kampus merupakan wujud nyata kontribusi terhadap agenda pembangunan hijau nasional.
Kegiatan ini menjadi wadah inspiratif bagi para taruna-taruni untuk memperkuat pemahaman tentang pentingnya menjaga kelestarian alam sekaligus mendorong mereka berperan aktif dalam menciptakan masa depan maritim yang hijau, tangguh, dan berkelanjutan.
Editor: M Yusuf





