Kumbanews.com – Bantaeng (17/04/2021) Dalam rangka menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke – 57 tanggal 27 April nanti, Rutan Kelas II B Bantaeng berkunjung ke PonPes (Pondok Pesantren) Tahfizul Qur’an Al-Ihsan Wahdah Islamiyah Kabupaten Bantaeng untuk memberi bantuan berupa sembako yang diterima langsung oleh pengurus pondok pesantren. Jum’at, 16 April 2021.
Kepala Rutan Kelas II B Bantaeng, Ince Muh. Rizal, bersama dengan jajaran Rutan Bantaeng secara simbolis menyerahkan bantuan tersebut sambil berbincang tentang keadaan terakhir dari pesantren tersebut.
“ini merupakan sumbangan dari semua pegawai, semoga apa yang kami beri bisa bermanfaat dan bernilai pahala di mata Allah SWT”. Ucap Ince saat memberi bantuan tersebut secara simbolis.
Selain untuk berbagi ke sesama, kegiatan Bhakti Sosial ini merupakan rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Bhakti Pemasyarakatan yang ke – 57, sebelumnya Rutan Bantaeng juga telah melaksanakan Pertandingan persahabatan dengan APH Kabupaten Bantaeng, Pertandingan antar pegawai dan warga binaan, razia gabungan dengan Polres Bantaeng dan KODIM 1410 Bantaeng.
Seluruh bentuk kegiatan dalam kunjungan ke Ponpes ini sepenuhnya telah menerapkan standar proke (protokol kesehatan) pencegahan penyebaran virus COVID-19.(rilis)