Kumbanews.com – Seorang warga yang tinggal di Kompleks Perumahan Selindo, Kelurahan Bontoa, Maros mengaku resah dengan oknum ketua RW 5, Rahman yang kerap minum minuman keras alias alkohol.
“Saya merasa resah dan gelisah karna Ketua RW suka minum minuman keras dan terkadang mengajak warga untuk minum bersama dirumahnya,” kata seorang warga yang enggan disebutkan namanya, Kamis (26/01/2023).
Dia mengatakan sebagai ketua RW seharusnya memberikan contoh yang baik kepada warganya. Ironisnya, belum lama ini ketua RW tersebut memposting kegiatannya lagi menikmati minum beralkohol.
“Kami warga takut akibat dari meminum keras bisa bisa membuat orang hilang kesadaran dan bisa memicu terjadinya hal-hal yang tak diinginkan. Kami warga takut untuk tegur ki.”
“Kami ingin pemerintah Kecamatan Mandai bisa bertindak,” tambahnya.
Sementara, Ketua RW 5, Rahman mengaku sering minum miras. Dia mengatakan selama ini dirinya tidak pernah merugikan orang lain.
“Saya minum tapi tergantung sikon (situasi dan kondisi) saya minum pakai uang pribadi saya,” kata Rahman.
“Saya minum, yang terpenting tidak mengganggu dan tidak mabuk pak dan tidak ada orang dirugikan,” ujarnya.