ASUS ZenBook Terbaru: Laptop Tipis dan Ringan yang Memenuhi Standar Premium di 2024

  • Whatsapp

KUMBANEWS.COM – Di tahun 2024, ASUS ZenBook S 14 UX5406 hadir sebagai laptop tipis premium yang  menawarkan spesifikasi tinggi. Selain itu, laptop ini juga menawarkan beragam fitur eksklusif yang jarang ditemukan di perangkat yang lebih terjangkau. 

Laptop Tipis dari ASUS ini dirancang untuk pengguna profesional, kreator, dan siapa saja yang membutuhkan kualitas visual serta performa laptop. Sebab, ASUS ZenBook S 14 UX5406 memiliki keunggulan utama yang menjadikannya layak untuk dijadikan pilihan. 

Untuk itu, berikut adalah tiga fitur utama yang benar-benar membedakan ZenBook S 14 UX5406 dari laptop lainnya.

1. Layar OLED 3K dengan Akurasi Warna Profesional dan Teknologi Eye Care

ASUS ZenBook S 14 UX5406 dilengkapi dengan layar OLED 3K beresolusi 2880 x 1800. Keunggulan layar OLED terletak pada kemampuannya menghasilkan warna-warna yang lebih hidup dan kontras yang sangat tajam. Layar di laptop ini juga memiliki resolusi 3K. Ini memastikan tampilan gambar yang sangat detail. Karena itu, laptop ini menjadi pilihan ideal bagi para profesional kreatif seperti desainer grafis, fotografer, dan editor video.

Layar ZenBook ini juga memiliki refresh rate 120Hz dan waktu respons 0,2 ms. Dua hal tersebut memberikan pengalaman visual yang sangat halus untuk aktivitas seperti pengeditan video. 

Apa yang membuat layar ASUS ZenBook S 14 UX5406 lebih istimewa adalah sertifikasi 100% DCI-P3 color gamut. Karena itu laptop ini mampu menampilkan warna secara lebih akurat. Lebih lagi, sertifikasi VESA DisplayHDR True Black 500 di laptop ini mendukung HDR dengan kontras 1.000.000:1. 

Dua sertifikasi tersebut memastikan bahwa warna yang ditampilkan benar-benar akurat. Hal ini sangat penting bagi pengguna yang membutuhkan akurasi warna tinggi dalam pekerjaan kreatif mereka.

Selain itu, ASUS ZenBook S 14 UX5406 juga telah tersertifikasi TÜV Rheinland dan SGS Eye Care Display. Sertifikasi tersebut menunjukkan bahwa layar ini mengurangi emisi cahaya biru hingga 70%. Fitur ini adalah salah satu bentuk perhatian ASUS terhadap kesehatan mata penggunanya yang bekerja dalam waktu lama di depan layar. 

2. Konektivitas Thunderbolt 4 dan Wi-Fi 7 untuk Fleksibilitas dan Kecepatan Maksimal

Dalam hal konektivitas, ASUS ZenBook S 14 UX5406 menawarkan berbagai port koneksi. Adapun, port paling canggih yang tersedia di laptop ini adalah dua port Thunderbolt 4. Thunderbolt 4 memungkinkan transfer data dengan kecepatan hingga 40 Gbps dan bisa digunakan untuk koneksi ke monitor eksternal dengan resolusi hingga 8K. Selain itu, port Thunderbolt 4 juga mendukung pengisian daya cepat. 

Kemampuan Thunderbolt 4 sangat berguna bagi pengguna profesional yang sering bekerja dengan file berukuran besar dan perlu memindahkan file proyek dalam waktu singkat. Laptop dengan harga lebih terjangkau umumnya hanya hanya dilengkapi dengan port USB-C standar tanpa kemampuan sebaik Thunderbolt 4.

Selain Thunderbolt 4, ASUS ZenBook S 14 UX5406 juga dilengkapi dengan teknologi Wi-Fi 7. Ini merupakan generasi terbaru dari Wi-Fi yang menawarkan koneksi internet lebih stabil dan lebih cepat dibandingkan Wi-Fi 6 atau Wi-Fi 5. Wi-Fi 7 dirancang untuk menangani kepadatan perangkat yang lebih tinggi.  Keunggulan konektivitas ini memberikan nilai tambah yang besar bagi ZenBook S 14 UX5406. Terutama jika dibandingkan dengan laptop lebih murah yang biasanya hanya memiliki Wi-Fi 5 atau Wi-Fi 6, yang tidak memberikan pengalaman internet secepat atau stabil ini.

3. Prosesor Intel Core Ultra 7 dengan AI Boost NPU untuk Peningkatan Kinerja Berbasis Kecerdasan Buatan

Di sektor performa, ASUS ZenBook S 14 UX5406 ditenagai oleh Intel Core Ultra 7 258V. Prosesor ini termasuk prosesor premium dari Intel. Ini sebab Intel Core Ultra 7 258V memiliki 8 core dan 8 thread dengan kecepatan hingga 4,8 GHz. 

Namun, yang benar-benar membedakan prosesor ini dari laptop lain di kelas lebih terjangkau adalah adanya Intel AI Boost NPU (Neural Processing Unit). Fitur NPU ini memungkinkan laptop menjalankan tugas-tugas berbasis kecerdasan buatan (AI) dengan lebih cepat. 

Sebagai contoh, pengguna yang bekerja dengan berbagai aplikasi berbasis AI bisa merasakan peningkatan performa yang signifikan. Ini karena proses penggunaan AI dilakukan oleh NPU secara simultan. Ini sangat berbeda pada laptop yang lebih terjangkau. Sebab, mereka akan kesulitan menangani aplikasi yang menuntut performa AI tinggi, sehingga tidak bisa memberikan pengalaman pengguna sebaik ASUS ZenBook S 14 UX5406.

Ketiga fitur utama tersebut benar-benar membedakan ASUS ZenBook S 14 UX5406 dari laptop lain. Lebih lagi, laptop ini juga menawarkan kombinasi teknologi visual, performa AI, dan konektivitas canggih ini, ASUS ZenBook S 14 UX5406 memberikan pengalaman yang sangat premium bagi pengguna yang menginginkan perangkat komputasi berkualitas tinggi dan siap mendukung segala kebutuhan produktivitas dan kreatif mereka di tahun 2024.

Pos terkait