Kumbanews.com – Di tengah hiruk-pikuk perhitungan suara di Amerika Serikat yang masih terus berlangsung, beredar sebuah video amatir di sosial media yang mencuri perhatian publik.
Video itu menunjukkan sebuah truk besar yang tampak seperti truk pengangkut barang untuk pindahan atau moving truck.
Media Inggris, Daily Star mengabarkan, video soal adanya truk pindahan di Gedung Putih saat perhitungan suara masih berlangsung mencuri perhatian publik dan seketika menjadi viral dengan lebih dari empat juta kali ditonton.
Sejumlah pihak bahkan berguyon bahwa Trump dan istrinya, Melania Trump tengah bersiap untuk pindah setelah peilu presiden Amerika Serikat berakhir.
Meskipun pemungutan suara di sejumlah negara bagian yang diperebutkan dengan ketat belum final, namun pesaing Trump, Joe Biden sejauh ini tampak berada di atas angin.
Per hari Kamis malam (5/11) waktu setempat, Biden hanya membutuhkan 17 suara electoral college untuk menjadi Presiden ke-46 Amerika Serikat.
Sejauh ini belum jelas dan belum ada keterangan dari pihak manapun mengenai truk tersebut serta apakah hadirnya truk itu di Gedung Putih berkaitan dengan pilpres yang berlangsung atau tidak. (*)