Chery Tiggo 8 menawarkan kenyaman yang tidak banyak dimiliki mobil di kelasnya/RMOL
Kumbanews.com – Bukan tanpa alasan Chery mengklaim Tiggo 8 Chery Super Hybrid (CSH) dengan slogan “Best Comfort”. Dengan fitur kenyamanan yang ditawarkan, Tiggo 8 CSH bisa membuat penumpang “lupa diri”.
Itulah kesan yang langsung didapat saat RMOL mengikuti “Chery Tiggo 8 Media First Impression & Drive” di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta, Selasa 15 April 2025.
Saat pertama kali membuka pintu mobil hybrid terbaru Chery ini, nuansa mewah sudah langsung terasa. Salah satunya karena keberadaan jok berbalut bahan suede dengan desain yang sangat kekinian.
Di bagian dashboard pun dilapisi dengan bahan yang relatif jarang ditemui di mobil hybrid lainnya. Di antara kursi sopir dan penumpang depan tersedia dua slot untuk menaruh botol. Dilengkapi dengan slot untuk wireless charging.
Slot USB juga tersedia di bagian bawah samping jok untuk mengisi ulang baterai ponsel.
Kenyamanan makin bertambah, karena kursi penumpang depan memiliki fitur langka. Yaitu bisa menjadi kursi pijat. Ada 5 tipe pijatan yang disediakan. Mulai dari wave, cat paw, cross, relieve, dan jump. Tombol untuk mengatur terletak di bagian kiri kursi yang sangat mudah diraih tangan.
Pijatan ini terasa dari mulai pinggang hingga punggung bagian atas. Benar-benar memanjakan.
Tak hanya itu, kursi penumpang depan juga dilengkapi dengan foot rest, untuk selonjoran saat kaki terasa pegal.
Sebagai mobil dengan kapasitas 7 seater, Tiggo 8 CSH juga dilengkapi sunroof yang tergolong besar. Lengkap dengan pelindung yang membuat penumpang tak kepanasan meski diaktifkan di siang hari.
Dengan semua fasilitas kenyamanan yang disediakan, pihak Chery Sales Indonesia (CSI) masih mau membuka harga mobil hybrid yang akan segera dirilis.
Kepada awak media, Direktur PT Chery Sales Indonesia Zeng Shuo, hanya memberi kisi-kisi bahwa harganya tak akan kurang dari Rp500 juta.
“Dengan segala fitur dan teknologi yang ada, pantasnya berapa menurut Anda?” ucap Zeng Shuo di lokasi, Selasa sore 15 April 2025.
Sumber: RMOL