Jokowi Kini Punya Saingan ‘Presiden’ Papua, Tengku: Kami Tunggu Komentar Bapak

  • Whatsapp

Kumbanews.com – United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) membentuk pemerintahan sementera Republik Papua Barat.

Benny Wenda memproklamirkan diri sebagai presiden sementara Republik Papua Barat. Ia akan menjalankan konstitusi sendiri yang berbeda dengan konstitusi Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bacaan Lainnya

Benny Wenda menjadi presiden sementara Papua Barat bertepatan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Organisasi Papua Merdeka (OPM) yang jatuh pada tanggal 1 Desember.

“Hari ini, kami mengumumkan pembentukan Pemerintahan Sementara #WestPapua. Mulai hari ini, 1 Desember 2020, kami mulai menerapkan konstitusi kami sendiri dan mengklaim kembali tanah kedaulatan kami,” kata Benny Wenda melalui akun Twitter pribadinya, Selasa (1/12).

Organisasi ULMWP menandai 1 Desember sebagai hari kemerdekaan Papua Barat. Tanggal itu merujuk pada deklarasi kemerdekaan Papua Barat dari pemerintahan kolonial Belanda pada tahun 1961.

Deklrasi itu ikut dikomentari tokoh Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Ustaz Tengku Zulkarnain. Menurutnya kehadiran Benny Wenda adalah bukti bahwa ada dua presiden di NKRI.

“Pak @jokowi … Anda sudah punya saingan tuh. Seorang Presiden di tanah NKRI. Ada komentar pak…?” kata Tengku Zul di akun Twiternya, Rabu (2/12/2020).

Tengku Zul meminta Presiden Jokowi segera merespon upaya deklarasi yang dilakukan Benny Wenda itu.

“Kami tunggu komentar bapak atas kedaulatan tanah ini. Diam saja tidak manfaat…,” pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

Pos terkait