Kumbanews.com – Ketua umum Lembaga Missi Reclassering Republik Indonesia (LMR-RI) Wilayah Sulawesi Selatan, Andi Idham, tegaskan kepada pemerintah agar secara serius untuk selesaikan persoalan-persoalan bangsa yang terjadi akhir-akhir ini, Rabu, (27/04/2022).
Merespon masalah-masalah Negara yang terjadi akhir-akhir ini, terutama kelangkaan dan kenaikan harga pokok dan BBM, Andi Idham, menegaskan Agar pemerintah tidak boleh membiarkan masalah ini terus berkepanjangan dan semakin parah, sebab akan membuat rakyat menderita.
Persoalan-persoalan bangsa kita sekarang, terutama masalah minyak goreng, kenaikan BBM, apa lagi saya dengar listrik juga akan naik, kondisi ini tambah parah, pemerintah kita kemana aja? Ini tidak boleh dibiarkan, kasian rakyat,” tegasnya.
Ia menjelaskan, keadaan rakyat di masa sebelumnya telah mengalami banyak kerugian dan penderitaan akibat dampak dari pandemi covid-19, masalah yang terjadi baru-baru ini hanya akan memperparah keadaan mereka.
“2019/2020 kita pandemi, berapa banyak yang di PHK, berapa banyak yang rugi, bangkrut,” pungkasnya.