Maksimalkan Layanan Kesehatan, Rutan Kelas IIB Masamba Jalin MoU dengan Dinkes Luwu Utara

Kumbanews.com – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Masamba resmi menjalin kerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Luwu Utara melalui Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang berlangsung di Aula Rutan Kelas IIB Masamba, Senin (03/2/2025).

Pada kegiatan penandatangan tersebut, Rutan Kelas IIB Masamba diwakali langsung oleh Bapak Kepala Rutan, Syamsul Bahri, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, Imran Ismail dan turut hadir Kepala UPT Puskesmas Cendana Putih serta Pejabat Struktural dan Staf Rutan Masamba.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Kepala Rutan Kelas IIB Masamba, Syamsul Bahri menyampaikan terimakasih kepada Dinas Kesehatan Luwu Utara atas kehadirannya.

“Kami Ucapkan terimakasih kepada Dinas Kesehatan Luwu Utara karena diselah kesibukannya menyampatkan hadir di Rutan Kelas IIB Masamba”.

Lebih Lanjut Bapak Kepala Rutan Masamba Menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program akselerasi dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk memberikan pelayanan kesehatan yang layak dan sesuai standar kepada warga binaan.

“Kegiatan hari ini merupakan bagian dari program akselerasi Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk Lapas/Rutan memastikan pelayanan kesehatan bagi warga binaan dapat terpenuhi dengan baik dan komprehensif, karena kesehatan merupakan hak dasar yang harus dipenuhi dan dengan dukungan dari Dinas Kesehatan, kami berharap nantinya Dinas Kesehatan Luwu Utara juga bisa melakukan penyuluhan kesehatan dan mendukung Dapur Sehat untuk Warga Binaan”. Tutupnya

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Utara, Imran Ismail, menyambut baik dengan adanya penandatanganan kerjasama ini dan menyampaikan akan siap memberikan dukungan.

“Dengan adanya kerjasama Rutan Kelas IIB Masamba dengan Dinas Kesehatan Luwu Utara,
Kami dari Dinas Kesehatan Luwu Utara bisa memberikan pelayanan kesehatan kepadq Warga Binaan, karena tanpa adanya kerjasama tidak mungkin kami bisa masuk melakukan pelayanan”, ucapnya.

“Dengan Penandatanganan Kerjasama dengan Dinas Kesehatan, bukan hanya UPT Puskesemas Cendana Putih yang dapat memberikan Layanan Kesehatan, namun UPT yang lain bisa juga memberikan bantuan layanan kesehatan. Dan kami siap memerintahkan unit kesehatan yang lain jika dibutuhkan”, tambahnya.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbolisasi dimulainya kerja sama yang diharapkan dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan.

 

 

 

 

 

 

 

Humas Kelas IIB Rutan Masamba

Pos terkait