Kumbanews.com – Pengamat Politik Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin menduga Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto bakal maju sebagai Capres 2024 meski sudah 2 kali kalah.
Seperti diketahui, Prabowo kalah dua kali berturut-turut saat melawan Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2014 dan 2019.
Ujang menduga semangat Prabowo untuk maju dalam kontestasi politik pada 2024 tidak terkikis sedikit pun dan akan tetap ikut bertanding.
“Akan tetapi, sepertinya Pilpres 2024 akan menjadi pertarungan politik terakhir bagi Pak Prabowo jika beliau kalah,” ujar Ujang kepada GenPI.co, Minggu (16/10).
Lebih lanjut, Ujang menilai semangat Prabowo tidak akan sia-sia jika menteri pertahanan tersebut bisa memenangkan Pilpres 2024.
“Prabowo bisa saja mendapatkan 2 periode jika berhasil memenangkan Pilpres 2024,” tuturnya.
Ujang juga meyakini 99 persen Prabowo akan tetap maju. Sebab, dirinya melihat sudah ada indikasi yang memperlihatkan keseriusan mantan prajurit TNI tersebut.
“Salah satu indikasi dan keseriusan Prabowo maju capres adalah koalisi dengan PKB,” kata dia.
Menurut Ujang, Ketum PKB Muhaimin Iskadar alias Cak Imin berpotensi menjadi calon wakil presiden yang mendampingi Prabowo.
“Bisa saja ada skenario Prabowo capres Cak Imin cawapres. Akan tetapi, hal tersebut akan teralisaikan jika Partai Gerindra tidak berkoalisi dengan partai lain,” pungkas Ujang.
Source : genpi