RSU Tiara Sentosa Kendari Menyediakan Layanan Rapid Test Covid-19

  • Whatsapp

Kumbanews.com – Dalam upaya mendukung pemerintah dalam menekan laju penyebaran Covid-19, Rumah Sakit Umum Tiara Sentosa Kota Kendari menerima pasien yang akan melakukan Rapid Test Covid-19.

Direktur RSU Tiara Sentosa dr. Indra Magda Tiara mengatakan, bahwa RSU Tiara Sentosa tidak merawat pasien covid-19, hanya sebatas menjaring masyarakat dengan kecurigaan terkena gejala demam, batuk, dan jika ada warga yang ingin melakukan perjalanan ke luar kota bisa melakukan rapid test disini. “ucapnya, Kamis,11 Juni 2020.

Bacaan Lainnya

“Jika ternyata hasilnya positif, maka pasien akan di rujuk ke rumah sakit Bahteramas, Abunawas, dan Bhayangkara. Terkait biaya pemeriksaan rapid test dan surat keterangan ke luar kota kami kenakan biaya.
hampir Rp 200.000 ribu. Untuk Dekonsultasi ke dokter terkait penyakit, biayanya sebesar Rp 400.000 ribu. Alat-alat yang kami gunakan seperti jarum suntik, kapas, alkohol, alat-alat sentrifus, tersebut.” Ujar dr. Indra Magda Tiara

dr. Indra Magda Tiara menambahkan selain dirinya bekerja di RSU Tiara Sentosa ia juga bekerja di RS rujukan Bahteramas.

“Saya juga bekerja di RS rujukan Bahteramas dimana, nyawa itu lebih berharga dibanding lahan bisnis, harus betul-betul merawat pasien covid nyawa kami yang menjadi taruhan. Jadi kami itu merawat pasien covid harus rela merelakan nyawa kami. Ada pasien yang di rujuk dari Bombana kami harus standby di sana dengan pakaian Apd yang lengkap, menunggu di dalam, selesai itu kami tidak boleh langsung pulang ke rumah, harus mandi di rumah sakit, dan menginap di hotel.”ujar Direktur RS. Tiara Sentosa.

Sambungnya, “adapun menyelamatkan nyawa pasien covid-19 yang melahirkan. Tetapi tidak melayani merawat pasien covid-19, dikarenakan fasilitas penanganan covid belum mencapai standar. Beberapa
bantuan dari pemerintah berupa mempersiapkan APD untuk rumah sakit-rumah sakit, mempersiapkan repid test massal, dan melakukan kerja sama dengan dokter Indonesia. Ucap Direktur Rs.Tiara Sentosa.

Perlu diketahui RSU Tiara Sentosa, belum menjalin kerja sama dengan BPJS, karena BPJS belum men-acc Rumah Sakit Tiara Sentosa. Maka dari itu Rumah sakit ini hanya melayani pasien umum saja seperti pasien demam, batuk, pilek, demam berdarah, sesak napas, asma, diabetes dan penyakit jantung.

Penulis : Abd.Rahman
Editor. : Abd. Aziz Hafid

Pos terkait