Aisyah dan Ibunya Rosmiati
Kumbanews.com – Hidup manusia memang penuh lika-liku dan cobaan. Terkadang cobaan itu harus dihadapi seseorang walaupun sebenarnya dirinya sendiri belum siap untuk menerimanya. Namun kenyataan hidup berkata lain. Apapun yang terjadi, hidup harus dijalani.
Hal itulah yang harus dijalani oleh seorang bocah 11 tahun yang masih duduk di kelas V SD di Kota Makassar. Saat anak lain seusianya mengalami masa-masa senang bermain, Aisyah harus membanting tulang untuk menghidupi keluarga.
Sejak ibunya sakit-sakitan karena menderita gizi buruk Aisyah, ditinggal pergi ayahnya. Bahkan dirinya mengaku tidak tahu ayahnya Dimana sekarang.
“Sejak ibu sakit dan ayah pergi entah kemana saya mengambil alih mengurus pekerjaan rumah tangga yang dulu biasa dilakukan ibu, mulai dari mengurus kedua adik saya yang masih kecil, memasak, mencuci pakaian hingga mengurus rumah.” Ucap Aisyah, Selasa,11 Mei 2021.
Sementara untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, Aisyah berjualan donat yang dibeli dari pengecer kemudian dia menjualnya kembali. Meski keuntungan yang didapat tidak seberapa tapi, dia memiliki keinginan yang kuat untuk bisa membantu menghidupi ibu dan kedua adik- adiknya.
” Ibu saya sakit sudah tahun dan hanya terbaring lemas di tempat tidur. Untuk memenuhi kebutuhan kami saya harus bekerja. Dengan menjual donat keliling. Hasil jualan yang saya dapat itumi saya belikan beras dan telur”. Tutur Aisyah.
Semua jerih payah yang dilakukan Aisyah semata-mata sebagai bentuk kasih sayangnya kepada Rosmiati ibunya. Selain itu, Aisyah memiliki harapan di mana dia bisa melihat ibunya sehat kembali.
” Saya cuma berharap ibu ku bisa sehat kembali”.
Melihat kondisi Aisyah dan Ibunya, group sahabat kumbanews bergerak membuka donasi dan berhasil mengumpulkan sejumlah dana.
Dana yang terkumpul diserahkan langsung oleh perwakilan sahabat kumbanews Agus kepada Aisyah dan ibunya di Jalan Rappokalling Timur, lorong 3.Rw.001/RT.008, Kelurahan Rappokalling, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Senin,(10/05/2021).
” Meski nilainya tak seberapa tapi bantuan ini bisa meringankan beban Aisyah dan ibunya. Ini sebagai bentuk kepedulian kami sahabat kumbanews kepada mereka yang membutuhkan uluran tangan. Dan kami juga bersyukur karena pemerintah kelurahan sudah membawa ibu Rosmiati ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.” Ucap Agus.
Lanjut Agus menambahkan, bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi meringankan beban Aisyah dan ibunya silahkan datang ke Jalan Rappokalling Timur, lorong 3.Rw.001/RT.008, Kelurahan Rappokalling, Kecamatan Tallo, Kota Makassar.