Kumbanews.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar ambil bagian pelaksanaan Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2023.
Kegiatan pembukaan ini digelar di Pelabuhan Soekarno-Hatta Kota Makassar, Senin (5/6). Sebanyak 500 pelajar menyuguhkan tarian kolosal bertema Tarian Indonesia-ku di hadapan seluruh undangan.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar, Muhyiddin mengatakan tarian kolosal yang tampilkan merupakan kolaborasi dengan empat etnis yang ada di Sulawesi Selatan.
Yang menarik, kata Muhyiddin, tarian Mabbiring Kassi yang ditampilkan oleh para siswa SMP, ini juga memperlihatkan bendera dari berbagai negara hadir pada kegiatan MNEK 2023.
“Tentunya kami memperlihatkan ke tamu-tamu peserta MNEK 2023 tentang tarian kita ini yang diikuti oleh siswa SMPN se-kota Makassar, dengan jumlah sekolah sebanyak 51 sekolah SMP, serta satu dari sekolah SMP swasta ,” ujar Muhyiddin.
“Kami tampilkan bendera seluruh negara. Termasuk logo Pemkot Makassar dan logo MNEK itu sendiri,” tambahnya.
Muhyiddin menyebutkan penampilan ini dipersiapkan sangat matang. Pasalnya, kegiatan MNEK 2023 merupakan kegiatan internasional yang dihadiri oleh 36 negara.
“Hari ini kegiatan dunia, internasional, Makassar menjadi perwakilan negara sebagai tuan rumah,” tutur Muhyiddin.
Peserta MNEK sendiri adalah pasukan angkatan laut yang akan datang dengan menggunakan kapal perang. Para jenderal dari masing-masing negara sahabat juga akan hadir dalam acara ini.
Pelaksanaan MNEK ini akan berpusat di beberapa lokasi, termasuk dermaga pelabuhan Soekarno Hatta, kawasan Center Point of Indonesia (CPI), pelataran Anjungan Pantai Losari, Lapangan Karebosi, dan beberapa lorong wisata di Makassar. Para peserta MNEK juga akan mengunjungi beberapa titik lainnya.
Sementara itu, Ilhamsyah selaku Pembina sanggar tari dari SMPN 6 Makassar, mengatakan” kami juga utusan dari dinas pendidikan kota Makassar, untuk mengisi acara event Multilateral Naval Exercise Komodo ( MNEK ) 2023, memeriahkan kegiatan ini sebagai bentuk dukungan dan menampilkan tari 4 etnis tadi,”ujar Ilhamsyah kepada kumbanews.com.
“Dalam perekrutan tidak ada seleksi, karena kemarin di acara f8 Makassar, sudah ada terbentuk penari-penari sebelumnya. Karena diminta dari Dinas Pendidikan Kota Makassar. Kami ikut serta dan kembali menurunkan siswa kami sebanyak 13 orang siswa SMPN 6 Makassar yang terdiri dari perwakilan kelas 7,8 dan kelas 9,”ulas Ilhamsyah.
Saya selaku pembina sanggar dari pihak SMPN 6 Makassar, ini adalah satu kebanggan bisa tampil di event seperti (MNEK ) 2023 dan disaksikan dari berbagai negara. Dan antusiasnya siswa menggerakkan semangatnya untuk bisa tampil maksimal dan baik lagi,”kata Ilhamsyah.
“Semoga event – event seperti bisa selalu terlaksana untuk bisa meningkatkan dengan macam-macam seni supaya kesenian di kota Makassar bisa diperhitungkan lagi. Kami sudah sering tampil di event besar seperti ini mewakili sekolah kami SMPN 6 Makassar, harap Ilhamsyah.
“Sebelum turun ke event siswa lakukan latihan-latihan untuk menyelaraskan gerakan mereka, kekompakan dan penghafalan gerakan. Sebenarnya sudah ada gerakan cuma di-review kembali, sebab ada beberapa sekolah khusus tingkat SMPN dan sekolah swasta se- kota Makassar yang ikut serta dalam Event ini,”terangnya.
Orang tua dari siswa SMPN 6 Makassar yang ikut serta dalam event tarian 4 etnis ini, menyampaikan sangat senang “karena anak saya Yasmin ikut serta menari untuk memeriahkan agenda acara event MNEK 2023,”ucap Ismayanti orang tua dari Yasmin ini.
“Kami selaku orang tua siswa merasa bangga dan semoga kegiatan event seperti ini, agar tahun depan bisa lebih meriah dan anak kami bisa ikut serta kembali,”ungkap Ismayanti.
Kegiatan Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2023. MNEK dijadwalkan berlangsung mulai dari 5 – 8 Juni 2023.