Tekad Rachmat Ingin Merubah Taruna BP2IP Barombong Lebih Religius

  • Whatsapp

Kumbanews.com – Balai Pendidikan dan Pelatihan Ilmu Pelayaran Barombong (BP2IP), kini di nakodai oleh direktur yang baru menjabat sekitar enam bulan, dengan kepemimpinan baru ini diharap bisa membawah sekolah BP2IP Barombong kearah yang lebih religius dengan selalu mengingatkan ada nya Tuhan Yang Maha Kuasa.

Menurut Direktur BP2IP Barombong Rachmat mengatakan bahwa ” mengapa saya melakukan ini, agar supaya tertanam kedalam hati para taruna – taruna BP2IP Barombong bahwa kita berlandaskan ke Tuhanan Yang Maha Esa, artinya semua kita punya keyakinan dan harus saling menghormati satu sama lainnya. Maka terciptalah kerukunan yang harmonis antara siswa taruna – taruna yang ada,” tutur Rachmat, saat ditemui di ruangan kerjanya, Selasa kemarin 27 November 2018.

Bacaan Lainnya

Lanjut Rachmat, jabatan ini hanya sementara, besok atau lusa ketika saya pensiun sudah tidak ada lagi yang melekat di pundak ini. Dan saya harus  menjalankan amanah ini sesuai arah yang benar. Untuk itu, kesempatan ini harus saya lakukan dengan perbuatan yang baik terhadap lingkungan di sekitar sini. Membantu orang yang lagi membutuhkan dan membuat fasilitas yang bermanfaat bagi orang banyak.Sebab, semua yang kita lakukan di dunia akan dipertanggung jawabkan nanti di akhirat, dipertanyakan apa yang telah kau lakukan di dunia ini.”tutup Rachmat dengan senyum manisnya.

 

Penulis/Editor: Muh.Yusuf Hafid

Pos terkait