Kumbanews.com – Viral sebuah peristiwa ganjil, alat latihan olahraga (fitness) bergerak sendiri seolah-olah ada yang sedang memakai namun tak kasatmata. Karena tidak menemukan penjelasan yang masuk akal atas kejadian itu,mereka menduga alat fitness itu digunakan hantu.
Peristiwa supranatural itu tepatnya terjadi di Taman Kashiram, Jhansi, Negara Bagian Uttar Pradesh, India. Karena videonya viral hingga disaksikan ratusan ribu orang, membuat petugas kepolisian terjun ke lokasi untuk membuktikan kebenarannya. Hasilnya, mereka pun tampak kebingungan atas kejadian itu.
Peristiwa ‘hantu’ bermain alat fitnes itu diunggah akun pengguna @cricketaakash.
Aakash seraya mempertanyakan, “Siapa yang berolahraga ini?,” merujuk postingan video pendek berdurasi 31 detik.
“Rupanya ini terjadi di suatu tempat di UP. Diterima melalui WA. Siapa yang berolahraga ini?” cuitnya @cricketaakash, dipantau Rabu(16/6).
Dalam keterangan video yang diunggah @cricketaakash awalnya video itu beredar dalam WhatsApp (WA). Hingga akhirnya viral dan petugas kepolisian setempat tiba di lokasi.
Petugas kepolisian yang kebingungan tampak mengabadikan kejadian itu. Selain video juga tampak polisi memotretnya.
Namun, pihak kepolisian setempat belakangan membantah adanya peristiwa supranatural dalam peristiwa itu. Menurut polisi kepada IndiaToday, alat latihan olahraga itu bergerak sendiri karena terlalu banyak diolesi minyak pelumas.
Apparently this happened somewhere in UP. Received via WA. Who’s exercising?? 🤷♂️ pic.twitter.com/Vbmqlsd0mz
— Aakash Chopra (@cricketaakash) June 12, 2020