Temukan kejanggalan pada bakso, wanita syok mengira pakai daging babi (TikTok).
Kumbanews.com – Curhat seorang wanita tiba-tiba terdiam selepas lahap memakan bakso tengah viral. Bukan tanpa alasan, dia mengaku menemukan adanya sebuah kejanggalan.
Wanita bernama Dhini Oktaviani tersebut merasa bakso tak seperti biasanya. Sampai-sampai, dia curiga daging bakso itu menggunakan babi.
Kejanggalan tersebut diungkap oleh wanita itu melalui akun TikTok @Calonistrimu970 pada Senin (25/5/2021).
“Ya Allah sumpah ini udah banyak kemakan baru cari tahu kan nyesal jadinya. Kalau ini ramai, buat pelajaran ya teman-teman,” ungkapnya seperti dikutip Suara.com.
Dhini mengatakan, semua bermula ketika dirinya membeli bakso lewat aplikasi ojek online. Dia mengaku sempat tergiur dengan bakso tersebut.
Awalnya Dhini merasa sangat lapar sehingga mengaku tak sadar dengan adanya kejanggalan pada bakso yang dimakan.
“Dah ngebayangin pedasnya kayak apa dong. Terus pas datang bakso cepat-cepat kami makanya karena lapar. Ntah gak sadar atau saking laparnya, kami gak konek kalau rasa baksonya agak beda,” ujarnya.
Wanita tersebut lalu mengurai keanehan yang dia rasakan saat memakan bakso tersebut yakni warna pucat dan tak ada serat.
Merasa aneh dan janggal, dia langsung syok karena setelah mencari informasi, didapatkan olehnya kemungkinan bahwa bakso tersebut mamakai daging babi.
“Warnanya pucat, terus serat dari bakso gak ada sama sekali. Terus rasanya aneh banget, terus pas kami share di Google itu ciri-ciri bakso babi,” tukasnya.
Curhatan wanita tentang bakso yang dirasa janggal tersebut langsung menuai berbagai komentar dari para warganet. Beberapa diantaranya mengatakan, hal itu bisa jadi pelajaran untuk lebih teliti.
“Kalau gak sengaja katanya gak papa. Jadiin pelajaran aja gak beli di warung bakso itu lagi,” cuit Elaina.
“Pernah juga hampir beli bakso. Untungnya aja cek semua menu, ternyata ada menu babi. Jadi gak beli di situ deh,” balas Nitit.
Namun, menurut warganet lain bisa jadi daging bakso tersebut dicampur dan klaim bahwa bakso menggunakan daging babi belum tentu benar.
“Mbak maaf ya, kan masih ciri. Belum tentu benar. Bisa jadi itu bakso ayam. Kadang dicampur gitu,” kata salah seorang warganet.
“Rugi lah pedagang baksonya kalau pakai daging babi,” sambung Kun.
“Sapi dan ayam jadi pucat. Biasanya adonan dikasih kecap supaya gak pucat,” timpal Munfiati.
Telah menuai ribuan suka dan viral di TikTok, klik DI SINI untuk menyaksikan video tersebut.(*)