Warga Pelabuhan Ratu Dievakuasi Pasca Gempa 7,4 SR Guncang Banten

Kumbanews.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah mengevakuasi warga di sepanjang Pantai Pelabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi ke tempat yang aman pasca-terjadinya gempa berkekuatan 7,4 SR mengguncang wilayah Banten pada Jumat, pukul 19.03 WIB.

“Info dari BPBD Kabupaten Sukabum, di sepanjang Pantai Pelabuhan Ratu warga sudah dievakuasi ke tempat yang aman,” kata Kepala Seksi Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD Jawa Barat Budi Budiman Wahyu dalam keterangannya, Jumat malam.

Bacaan Lainnya

Budi mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Sukabumi terkait perkembangan pasca-gempa tersebut.

“Nanti 30 menit kemudian kami akan update. Kerusakan belum bisa dapat info,” kata dia.

Gempa berkekuatan magnitudo 7.4 mengguncang wilayah Banten pada Jumat, pukul 19.03 WIB dengan getaran yang terasa hingga ke Jakarta, Depok, Bekasi, Bandung, dan Bali.

BMKG mengeluarkan peringatan tsunami yang hingga berita ini diterbitkan pukul 20.20 WIB belum dicabut. Sejumlah wilayah yang berpotensi tsunami adalah:

• LAMPUNG-BARAT PESISIR-SELATAN (LAMPUNG) – SIAGA
• PANDEGLANG BAGIAN UTARA (BANTEN) – WASPADA
• LEBAK (BANTEN) – WASPADA
• TANGGAMUS PULAU TABUAN (LAMPUNG) – WASPADA
• SUKABUMI UJUNG-GENTENG (JABAR) – WASPADA
• TANGGAMUS BAGIAN TIMUR (LAMPUNG) – WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. KRAKATAU (LAMPUNG) – WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. LEGUNDI (LAMPUNG) – WASPADA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-TENGAH (LAMPUNG) – WASPADA
• LAMPUNG-BARAT PESISIR-UTARA (LAMPUNG) – WASPADA
• BENGKULU-UTARA PULAU ENGGANO (BENGKULU) – WASPADA
• KAUR (BENGKULU) – WASPADA
• LAMPUNG-SELATAN KEP. SEBUKU (LAMPUNG) – WASPADA
• BENGKULU-SELATAN (BENGKULU) – WASPADA
• SERANG BAGIAN BARAT (BANTEN) – WASPADA
• SELUMA (BENGKULU) – WASPADA

Untuk mengantisipasi potensi tsunami akibat gempa ini masyarakat diminta mengikuti arahan dari BPBD, BNPB dan BMKG. [cnn]

Pos terkait