Kampus PIP Makassar, Sekolah Pelayaran Tertua di Indonesia

Kumbanews.com – Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar jika dilihat dari sejarahnya adalah sekolah pelayaran tertua di Indonesia, kampus yang terletak di Jalan Tentara Pelajar ini, merupakan tempat lahirnya sekolah Pelayaran Rakyat pada tahun 1921 yang masih dipimpin oleh seorang berkebangsaan Belanda. Menjadi Politeknik Ilmu Pelayaran setelah tahun 1998 hingga sekarang ini. Alumninya sudah tersebar diseluruh penjuru dunia sebagai profesional di bidang pelayaran.

Banyak lulusan SMA di Sulawesi yang mendaftar ke Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar. Apa yang diharapkan? Salah satunya tentu jaminan mendapat pekerjaan selepas lulus kelak.

Bacaan Lainnya

Proses dan sistem di PIP Makassar bisa memberikan jaminan untuk bekerja di perusahaan pelayaran besar.

Bahkan para taruna juga sudah bisa mendapat penghasilan meski belum lulus. Apabila mereka ikut praktek baik dalam mau pun di luar negeri.

Berikut  Wawancara Kumbanews bersama Capt.Rachmat Tjahjanto, MM., M.Mar

Kapan penerimaan taruna dan taruni baru PIP Makassar

Sejak tahun 2016, Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar menerima calon taruna dengan 3 (tiga) jalur, jalur tersebut yakni: a. Pola pembibitan atau penerimaan calon taruna Program Diploma IV Pelayaran ikatan dinas yang dipersiapkan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Perhubungan

b. Jalur Reguler atau penerimaan calon taruna Program Diploma IV Pelayaran yang dipersiapkan sebagai professional di bidang pelayaran

c. Jalur Mandiri atau penerimaan calon taruna Program Diploma IV Pelayaran yang dipersiapkan sebagai profesional di bidang pelayaran dengan pola pembiayaan secara mandiri.

Penerimaan calon taruna tersebut berlangsung setiap bulan Maret – Mei tahun berjalan.

Berapa jumlah yang akan diterima angkatan 2019?

Untuk tahun 2019 ini, PIP Makassar akan menerima calon taruna sebanyak 650 orang

Apa ada persyaratan khusus dalam penerimaan taruna baru?

– Usia maksimum 23 tahun, Pria atau wanita,  Belum menikah dan sanggup tidak menikah selama masa pendidikan yang dibuktikan dengan surat keterangan belum pernah menikah

– Tinggi badan minimal Pria 160 cm dan Wanita 155 cm

– Berijazah : SMA atau Madrasah Aliyah (MA) – IPA/ Paket C IPA disertai Raport Kelas 1, 2 dan 3 serta surat keterangan dari sekolah:

b. Diklat Pelaut – IV (DP – IV) Pembentukan dan ANT – IV;

c. SMK – Pelayaran dan ANT – IV.

– Surat keterangan Bebas Narkoba dari Kepolisian

– Surat kenal lahir / akte kelahiran;

– Tanda pengenal yang sah, KTP atau SIM;

– Lulus seleksi penerimaan calon Taruna yaitu administrasi, kesehatan pelaut, akademik, kesamaptaan, psikotes dan wawancara

Sistem pendaftarannya bagaimana?

Pendaftaran calon taruna  pola Pembibitan dan Jalur Reguler menggunakan sistem online melalui website https://sipencatar.dephup.go.id dan untuk jalur Mandiri bisa langsung mendaftar di kampus Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar, di Jalan Tentara Pelajar nomor 173 Makassar

Terkait kampus 1 dan 2 apa ada perbedaannya?

Kampus I saat ini difokuskan pada pelaksanaan Diklat Keterampilan Pelaut, Diklat Pelaut atau Perwira Siswa dan Pembentukan Taruna/Taruni Semester I dan II, sedangkan Kampus II untuk pembentukan Taruna/Taruni Semester III, IV, VII dan VIII

Kampus PIP Makassar sudah berapa tahun beraktivitas?

Politeknik Ilmu Pelayaran Makassar jika dilihat dari sejarahnya adalah sekolah pelayaran tertua di Indonesia, alamat kampus I di jalan Tentara pelajar merupakan tempat lahirnya sekolah Pelayaran Rakyat pada tahun 1921 yang masih dipimpin oleh seorang berkebangsaan Belanda. Menjadi Politeknik Ilmu Pelayaran setelah tahun 1998 hingga sekarang ini. Alumninya sudah tersebar diseluruh penjuru dunia sebagai professional di bidang pelayaran.

Sebagai pimpinan yang menaungi kampus PIP Makassar, apa ada harapan ke depan untuk pip lebih baik lagi?

Saya adalah salah satu alumni dari sekolah ini, tentunya berharap sekolah ini bisa semakin eksis dan terdepan menjadi penghasil pelaut yang mampu berkiprah di lingkup nasional maupun internasional.

 

Muh.Yusuf Hafid

 

Pos terkait