Kumbanews.com- Dinas Perikanan Kabupaten Luwu Utara menggelar acara Temu Teknis Budidaya Rumput laut dan Sekolah Lapang Iklim, Minggu 12 Agustus 2018, di Desa Benteng Kecamatan Malangke. Acara temu teknis ini juga dihadiri dan dibuka langsung Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani.
60 peserta ikut dalam acara ini. Semuanya adalah petani rumput laut yang ada di Desa Benteng. Kegiatan ini merupakan rangkaian temu teknis ketiga setelah yang pertama di Desa Pao Malbar, dan kedua di Desa Salekoe, Malangke. Rencananya, masih ada lagi yang akan dilakukan di kecamatan pesisir lainnya.
Bupati Indah Putri Indriani dalam sambutannya berharap ada pelatihan tambahan yang diberikan kepada masyarakat petani sembari menunggu hasil panen rumput laut. “Biar ada aktivitas lain sembari menanti hasil panen rumput lautnya,” kata Indah.
Indah mengatakan, kegiatan ini adalah wadah yang tepat bagi masyarakat untuk mengetahui tata cara budidaya ikan dan rumput laut. “Dalam temu teknis ini nanti akan disampaikan secara teknis budidaya ikan dan rumput laut, guna mendorong peningkatan produksi ikan dan rumput laut serta pendapatan masyarakat itu sendiri,” jelas Indah.
“Setelah ini saya berharap kita semua mengetahui bagaimana cara budidaya ikan yang baik (CBIB) sehingga nantinya berdampak pada peningkatan produksi dan ini dapat ditindaklanjuti dengan latihan pengolahan pasca panennya,” harap Indah.
Sebelumnya, Kadis Perikanan, Muharwan, dalam laporannya mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk memberi pemahaman teknis tentang tata cara budidaya rumput laut. “Ini juga dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan keterampilan pembudidayaan rumput laut guna mendorong peningkatan produksi dan pendapatan,” ujar Muharwan.
Selain Bupati Indah Putri Indriani, dan Kadis PUPR, turut pula hadir Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Syamsul Syair, Camat Malangke Tasman), dan para Kepala Perangka Daerah lainnya. Usai acara temu teknis, Bupati melakukan panen rumput laut, serta meninjau pengerasan jalan di Desa Benteng.